Pegawai Rutan Ponorogo Ikuti Penguatan Tugas dan Fungsi Kepegawaian

Redaksi
... menit baca
Pegawai Rutan Ponorogo Ikuti Penguatan Tugas dan Fungsi Kepegawaian.
Gardajatim.com - Sebanyak tiga orang pegawai Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Ponorogo mengikuti kegiatan Penguatan Tugas dan Fungsi Kepegawaian yang diselenggarakan oleh Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Jawa Timur, Rabu (28/2/2024).
Kegiatan tersebut bertempat di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Pemuda Kelas IIA Narkotika Madiun dan diikuti oleh seluruh Unit Pelaksana Teknis (UPT) di bawah naungan Kanwil Kemenkumham Jatim.
Kepala Divisi Administrasi Kanwil Kemenkumham Jatim, Saefur Rochim membuka kegiatan tersebut secara langsung.
Dalam sambutannya, ia mendorong seluruh pegawai untuk selalu melakukan pemutakhiran data kepegawaian secara digital melalui aplikasi Sistem Kepegawaian (Simpeg) menu SIAP dan DOSSIER.
"Datamu adalah tanggung jawabmu. Segala proses kepegawaian didasarkan oleh data yang telah terupload, misalnya untuk keperluan kenaikan pangkat, pengusulan penghargaan Satya Lencana, dan lain sebagainya. Oleh karena itu, operator Simpeg atau pengelola kepegawaian UPT harus melakukan pengecekan sampai benar-benar 100% lengkap," tegas Saefur.
Salah satu perwakilan dari Rutan Ponorogo, Suwarno yang menjabat sebagai Kepala Subsi Pengelolaan, mengapresiasi kegiatan tersebut.
Ia berharap, dengan adanya penguatan tugas dan fungsi, pegawai akan lebih mudah dalam melakukan proses administrasi kepegawaian di masa depan.
"Pemutakhiran data melalui aplikasi Simpeg sangat diperlukan guna mempermudah dalam mengurus berbagai administrasi kepegawaian di masa depan. Kami berterima kasih kepada Kanwil Kemenkumham Jatim yang telah menyelenggarakan kegiatan ini," ujar Suwarno.
Kegiatan Penguatan Tugas dan Fungsi Kepegawaian merupakan salah satu upaya Kanwil Kemenkumham Jatim untuk meningkatkan kinerja dan profesionalisme pegawai di lingkungan Kemenkumham, khususnya di bidang administrasi kepegawaian. (Hms/red)
Sebelumnya
...
Berikutnya
...