Rutan Ponorogo Gelar Posyandu Lansia untuk Warga Binaan
Redaksi
... menit baca
![]() |
| Petugas kesehatan Rutan Kelas IIB Ponorogo melakukan pemeriksaan kesehatan kepada warga binaan lansia. |
Posyandu Lansia diawali dengan sosialisasi pola hidup bersih dan sehat, khususnya edukasi mengenai pentingnya menjaga kebersihan diri melalui penerapan cuci tangan yang benar. Langkah ini dilakukan sebagai upaya pencegahan penyakit menular di lingkungan rutan.
Usai sosialisasi, tenaga kesehatan Rutan Ponorogo melakukan pemeriksaan kesehatan secara menyeluruh kepada para peserta. Pemeriksaan meliputi pengecekan kondisi fisik dan kesehatan umum guna memantau kondisi warga binaan lansia secara berkala.
Selain pemeriksaan kesehatan, warga binaan lansia juga menerima tambahan makanan bergizi atau extra fooding untuk menunjang kebutuhan nutrisi dan menjaga daya tahan tubuh.
Kepala Rutan Ponorogo, M. Agung Nugroho, mengatakan Posyandu Lansia merupakan kegiatan rutin bulanan yang menjadi bagian dari layanan dasar pemasyarakatan.
“Program ini kami laksanakan secara rutin untuk memastikan kondisi kesehatan warga binaan lansia tetap terpantau dan mereka mendapatkan layanan kesehatan yang layak,” ujar Agung. (*)
Sebelumnya
...
Berikutnya
...
