Upacara khidmat di Mapolres Madiun Kota ditandai tradisi pedang pora, iringan drumband, dan pelepasan AKBP Agus Dwi Suryanto setelah dua tahun memimpin | Selasa 22 April 2025 | Foto: Humas
GARDAJATIM.COM: Upacara serah terima jabatan (sertijab) Kapolres Madiun Kota berlangsung khidmat pada Selasa (22/4), di halaman Mapolres Madiun Kota. Jabatan diserahterimakan dari AKBP Agus Dwi Suryanto, S.I.K., M.H. kepada AKBP Wiwin Junianto Supriyadi, S.I.K.
Tradisi pedang pora sebagai penghormatan serta payung pora dalam pelepasan turut memeriahkan acara.
Seluruh personel Polres, pengurus Bhayangkari, serta iringan drumband Gita Bhayangkara turut hadir dan memberikan semarak dalam momen penting tersebut.
Dalam sambutannya, AKBP Agus menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya acara serta apresiasi terhadap seluruh jajaran yang telah mendukung selama masa kepemimpinannya.
"Saya sangat bangga atas terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif selama dua tahun sebelas hari saya memimpin. Terima kasih atas dukungan semua pihak. Mohon maaf atas segala kekurangan saya selama bertugas," ungkapnya.
Sementara itu, AKBP Wiwin Junianto menyatakan tekadnya untuk melanjutkan kepemimpinan dan menjaga keamanan wilayah hukum Polres Madiun Kota.
"Terima kasih kepada AKBP Agus atas dedikasi dan pengabdiannya. Saya siap menjaga situasi tetap aman, kondusif, dan bekerja sama dengan seluruh jajaran," tegasnya.
Sertijab ini menjadi simbol estafet kepemimpinan yang penuh harapan akan keberlanjutan pelayanan prima kepada masyarakat. (Hms/Red)
Posting Komentar