KAI Daop 7 Madiun Ajak Masyarakat Jadi “Pahlawan Keselamatan” di Perlintasan Sebidang
Garda Jatim
... menit baca
![]() |
| Sosialisasi Keselamatan Bersama Railfans Pecel +63 Warnai Peringatan Hari Pahlawan 2025 | Selasa 11 November 2025 | Foto : KAI Sosialisasi Keselamatan di Jalan Perlintasan Langsung (dok.humas) |
GARDAJATIM.COM : Dalam momentum Hari Pahlawan Nasional, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 7 Madiun menggandeng Komunitas Pecinta Kereta Api Pecel +63 Madiun menggelar sosialisasi keselamatan perjalanan kereta api di perlintasan sebidang. Kegiatan ini berlangsung di Jalan Perlintasan Langsung (JPL) nomor 138 Madiun, Senin (10/11/2025).
Mengusung tema “Pahlawanku Teladanku, Terus Bergerak Melanjutkan Perjuangan”, kegiatan tersebut menjadi ajakan bagi masyarakat untuk meneladani semangat para pahlawan dengan menjaga keselamatan diri dan sesama di perlintasan kereta api.
Para petugas KAI Daop 7 Madiun dan anggota railfans tampil mengenakan kostum bertema pahlawan guna memeriahkan kegiatan yang sarat nilai edukasi itu.
Manager Humas KAI Daop 7 Madiun, Rokhmad Makin Zainul, menjelaskan bahwa kegiatan sosialisasi ini merupakan bagian dari komitmen perusahaan untuk terus mengedepankan keselamatan, keamanan, dan ketepatan waktu perjalanan KA.
“Kami gunakan atribut spanduk, poster, dan pengeras suara untuk memberikan edukasi kepada masyarakat pengguna jalan raya agar berhati-hati saat melintasi perlintasan kereta api, baik yang dijaga maupun tidak dijaga,” ujar Zainul dalam keterangan tertulisnya.
Ia menambahkan, rendahnya kesadaran sebagian pengendara dalam menaati aturan di perlintasan sebidang masih menjadi penyebab utama kecelakaan lalu lintas.
Padahal, pengemudi sudah seharusnya memahami dan mematuhi ketentuan sebagaimana diatur dalam Pasal 114 Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.
Dalam pasal tersebut disebutkan bahwa setiap pengemudi kendaraan wajib berhenti ketika sinyal sudah berbunyi atau palang pintu kereta mulai ditutup, mendahulukan kereta api, serta memberikan hak utama kepada kendaraan yang lebih dahulu melintasi rel.
“Kita sama-sama tahu bahwa kereta api memiliki kecepatan sangat tinggi sehingga membutuhkan jarak dan waktu untuk berhenti. Karena itu, kami mengimbau masyarakat untuk selalu bersabar. Berhenti dahulu, tengok kanan dan kiri, pastikan aman, lalu jalan,” ajak Zainul.
Memperingati Hari Pahlawan tahun ini, KAI Daop 7 Madiun mengajak masyarakat menjadikan semangat kepahlawanan sebagai inspirasi dalam menjaga keselamatan berlalu lintas, khususnya di perlintasan sebidang.
Beberapa pesan utama yang disampaikan antara lain:
* Meneladani Disiplin Pahlawan
* Mengutamakan Keselamatan Diri dan Sesama.
* Menghargai Perjalanan Kereta Api.
* Menjadi Agen Perubahan.
* Mewujudkan Tanggung Jawab Bersama.
“Dengan semangat ‘Pahlawanku Teladanku, Terus Bergerak Melanjutkan Perjuangan,’ mari kita wujudkan rasa cinta tanah air dengan menjaga keselamatan di jalan raya, dimulai dari perlintasan sebidang,” pungkas Zainul. (Arg/Hms)
Editor : Redaksi
Sebelumnya
...
Berikutnya
...
