Wujud Kepedulian di Hari Bakti, Rutan Ponorogo Sumbang Darah untuk Masyarakat
Redaksi
... menit baca
![]() |
| Karutan Ponorogo saat mengikuti donor darah. |
Aksi kemanusiaan ini menjadi bentuk nyata pengabdian Rutan Ponorogo untuk membantu memenuhi kebutuhan darah bagi masyarakat yang membutuhkan.
Kegiatan donor darah tersebut diikuti para petugas Rutan Ponorogo sebagai bentuk solidaritas dan tanggung jawab sosial.
Melalui kegiatan ini, institusi pemasyarakatan ingin menunjukkan bahwa semangat Hari Bakti bukan hanya perayaan simbolis, tetapi diwujudkan melalui tindakan nyata yang memberikan manfaat langsung bagi masyarakat.
Kepala Rutan Ponorogo, M. Agung Nugroho, mengapresiasi antusiasme para petugas yang terlibat dalam kegiatan kemanusiaan ini.
“Donor darah bukan hanya soal kepedulian, tetapi juga tentang rasa kemanusiaan dan tanggung jawab sosial. Semangat Hari Bakti ini kami maknai dengan berbagi kehidupan melalui setetes darah,” ujarnya.
Agung menegaskan bahwa kegiatan sosial seperti donor darah merupakan bagian dari komitmen Pemasyarakatan untuk terus hadir memberikan kontribusi positif bagi masyarakat.
Selain sebagai bentuk pengabdian, aksi ini juga diharapkan dapat mempererat semangat kebersamaan di lingkungan kerja.
Melalui momentum Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan tahun ini, Rutan Ponorogo berharap semangat kepedulian, empati, dan jiwa pengabdian dapat terus tumbuh serta menjadi inspirasi dalam meningkatkan pelayanan publik di bidang pemasyarakatan. (Hms/Red)
Sebelumnya
...
Berikutnya
...
