Umbul Square Mulai Cicil Kekurangan Upah 14 Eks Karyawan
Garda Jatim
... menit baca
![]() |
| Ketua SBMR Apresiasi Langkah Awal Manajemen Umbul Square. (Foto : Madiun Umbul Square / Dok. Ist) |
GARDAJATIM.COM : Manajemen Madiun Umbul Square mulai mencicil pembayaran kekurangan upah kepada 14 eks karyawannya. Pembayaran tahap awal dilakukan pada Sabtu (10/1/2026) dan diberikan langsung oleh Direktur Utama Umbul Square.
Pembayaran kekurangan upah tersebut belum dilakukan secara penuh karena kondisi keuangan perusahaan yang masih belum stabil.
Manajemen Umbul Square merencanakan pembayaran lanjutan dilakukan secara bertahap setiap dua bulan sekali.
Pada tahap awal, masing-masing dari 14 eks karyawan menerima pembayaran sebesar Rp1 juta per orang.
Namun, masih terdapat perbedaan perhitungan jumlah kekurangan upah antara pihak Umbul Square dan Serikat Buruh Madiun Raya (SBMR).
Perbedaan perhitungan tersebut saat ini masih dalam proses mediasi yang difasilitasi oleh Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Madiun.
Ketua SBMR Madiun Raya, Aris Budiono, menyampaikan apresiasi atas dimulainya pembayaran kekurangan upah oleh manajemen Umbul Square.
“Pada hari ini Umbul Square mulai mencicil kekurangan upah 14 eks karyawannya. Pembayaran kekurangan gaji diberikan langsung oleh Direktur Utama Umbul Square. Karena kondisi keuangan perusahaan belum stabil, pembayaran belum bisa dilakukan sekaligus dan akan dicicil setiap dua bulan sekali,” ujar Aris, Sabtu (10/1/2026).
Ia menjelaskan, pada tahap awal masing-masing eks karyawan menerima Rp1 juta per orang.
Namun, masih terdapat selisih perhitungan antara pihak Umbul Square dan SBMR yang saat ini masih dimediasi oleh Disnaker Kabupaten Madiun.
“Kami dari SBMR mengapresiasi niat baik Umbul Square yang telah memulai pembayaran kekurangan upah eks karyawannya. Kami juga menghargai upaya Pemerintah Kabupaten Madiun yang mendorong percepatan pemulihan Umbul Square,” katanya.
Selain itu, Aris juga mengajak masyarakat Madiun dan sekitarnya untuk kembali berwisata ke Umbul Square.
“Umbul Square merupakan objek wisata legendaris di Madiun. Jangan sampai tempat wisata ini hanya tinggal kenangan,” pungkasnya. (Tim/Red)
Editor : Redaksi
Sebelumnya
...
Berikutnya
...
